IPS

Pertanyaan

Gunung Krakatau terletak di negara ?

1 Jawaban

  • Gunung Krakatau terletak di negara Indonesia, tepatnya di Selat Sunda, Kabubaten Lampung Selatan Provinsi Lampung.

    Penjelasan:

    Gunung Krakatau merupakan gunung berapi terbesar di Indonesia, yang meletus pada tanggal 26-27 Agustus 1883. Hingga kini Gunung Krakatau menjadi kawasan cagar alam ini memiliki empat pulau kecil diantaranya Pulau Rakata, Pulau Anak Krakatau, Pulau Sertung, dan Pulau Panjang (Rakata Kecil). Letusan gunung Krakatau sangat dikenal dunia karena letusan yang sangat dahsyat di tahun 1883 yang mengakibatkan tsunami dahsyat dengan jumlah korban tewas mencapai 36.000 jiwa. Letusan Krakatau juga menyebabkan perubahan iklim global yang mengakibatkan dunia menjadi gelap akibat debu vulkanis yang menutupi atmosfer. Bahkan abu vulkaniknya tersebar hingga ke New York (Benua Amerika).

    Pelajari lebih lanjut:

    Materi tentang krakatau https://brainly.co.id/tugas/10973238

    Materi tentang bencana alam https://brainly.co.id/tugas/4531624

    Detail Jawaban:

    Kelas : 10

    Mapel : IPS

    Bab : 7

    Kode : 10.8.7

    Kata Kunci : Krakatau, bencana alam

Pertanyaan Lainnya