Terletak pada kuadrat berapakah titik titik tersebut?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban Syubbana
letak titik pada bidang koordinat
pada bidang koordinat terdapat garis yang mendatar (horisontal) dan garis yang tegak (vertikal).
garis horisontal disebut sumbu x, sedangkan garis vertikal disebut sumbu y.
nilai x selanjutnya disebut absis, dan nilai y disebut ordinat.
pada bidang koordinat dibagi menjadi 4 daerah, yang disebut kuadran I, kuadran II, kuadran III dan kuadran IV
titik yang berada dikuadran I memiliki absis positif dan ordinat positif
titik yang berada dikuadran II memiliki absis negatif dan ordinat positif
titik yang berada dikuadran III memiliki absis negatif dan ordinat negatif
titik yang berada dikuadran IV memiliki absis positif dan ordinat negatif
sekarang mari kita lihat titik" yang ada pada soal
titik A (4, 3) → absis positif, ordinat positif berada di kuadran I
titik B (-4, 3) → absis negatif, ordinat positif berada di kuadran II
titik C (-3, -4) → absis negatif, ordinat negatif berada di kuadran III
titik D (3, -4) → absis positif, ordinat negatif berada di kuadran IV
titik E (6, 0) → absis positif, ordinat netral berada pada garis sumbu x
titik F (0, 2) → absis netral, ordinat positif berada di garis sumbu y
titik G (-6, 6) → absis negatif, ordinat positif berada di kuadran II
titik H (-4, -5) → absis negatif, ordinat negatif berada di kuadran III
titik I (6, -6) → absis positif, ordinat negatif berada di kuadran IV
tentang bidang koordinat dapat disimak di
https://brainly.co.id/tugas/518555
===============================================================
kelas : 6
mapel : matematika
kategori : koordinat
kata kunci : kuadran I, II, III dan IV
kode : 6.2.7