B. Indonesia

Pertanyaan

makna kata kelestarian adalah...

1 Jawaban

  • Kelestarian adalah keadaan yang tetap seperti semula. Atau, keadaan yang tidak berubah-ubah.

    Pembahasan

    Kelestarian merupakan kata benda yang terbentuk dari kata sifat 'lestari' yang mendapat imbuhan ke- dan akhiran -an.

    Makna dari lestari adalah

    1. tetap seperti keadaannya semula
    2. tidak berubah
    3. bertahan
    4. kekal

    Makna dari pelestarian adalah

    1. proses, cara, perbuatan melestarikan
    2. perlindungan dari kemusnahan atau kerusakan
    3. pengawetan
    4. konservasi
    5. pengelolaan sumber daya alam yang menjamin pemanfaatannya secara bijaksana dan menjamin kesinambungan persediaan dengan tetap memelihara dan meningkatkan kualitas nilai dan keanekaragaman

    Pelajari lebih lanjut

    Antonim kata lestari, dapat dilihat di: https://brainly.co.id/tugas/5463400

    --------------------------

    Detil jawaban

    Kelas: -

    Mapel: Bahasa Indonesia

    Bab: makna kata

    Kode: -

    Kata kunci: makna kata kelestarian, kelestarian adalah, arti kelestarian adalah

Pertanyaan Lainnya