PPKn

Pertanyaan

Sikap positif terhadap sistem pemerintahan Indonesia dilingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat dlm sila ke lima

2 Jawaban

  • 1) Di lingkungan keluarga:
    1.Bersikap hemat dan mau bekerja keras sesuai dengan kemampuan.
    2.Mengutamakan kebutuhan sekolah sebelum kebutuhan lainnya.
    3.Pandai membagi waktu untuk belajar, bermain, dan membantu orang tua.
    4.Rajin melatih diri dengan keterampilan/hasta karya.
    5.Tidak bersikap boros.
    6.Mengatur pengeluaran.
    7.Menjadi orang tua asuh, atau teman asuh bagi orang lain yang kekurangan dalam ekonomi.
    8.Mau berbagi rasa dan keuntungan dengan keluarga lain yang membutuhkan pertolongan.
    9.Mengembangkan silaturahmi, kekeluargaan dan kegotongroyongan dalam mengembangkan usaha keluarga.

    2) Di lingkungan sekolah:
    1.Siswa gemar menabung danmenghemat uang jajan.
    2.Tidak menggunakan perhiasanyang berlebihan.
    3.Pengadaan sarana belajar secara sederhana/wajar.
    4.Bekerja keras dalam meraih prestasi.
    5.Rajin sekolah dan mengikuti pelajaran dengan tekun dan sungguh-sungguh.
    6.Menjadi anggota koperasi sekolah.
    7.Menjadi teman asuh bagi orang lain yang kurang mampu secara ekonomis.
    8.Setia kawan dalam menolong korban bencana alam dan fakir miskin.
    9.Menjalin kebersamaan dalam kegiatan sosial kemanusiaan.

    3) Di lingkungan masyarakat:
    1.Manggalang kegiatan sosial.
    2.Menggalakan program jaring pengaman sosial dengan tepat sasaran.
    3.Menggalakan program padat karya dan memanfaatkan lahan tidur.
    4.Menggiatkan gerakan nasional orang tua asuh.
    5.Menyediakan lapangan kerja bagi masyarakat penganggur.
    6.Meningkatkan semangat gotong royong dan kekeluargaan.
    7.Menggiatkan koperasi dan usaha ekonomi lemah.
    8.Meningkatkan semangat kerja keras dan kesederhanaan.
  • -lingkungan keluarga : adanya musyawarah untuk menentukan pergi kemana,orang tua tidak mebeda bedakan anak anaknya, saling menghormati dan patuh.

    -lingkungan masyarakat : tidak membeda bedakan setiap orang, tidak adanya perbedaan dalam hukum dan hak, saling toleransi dan tenggang rasa

    -lingkungan sekolah : guru tidak boleh membeda bedakan muridnya dalam hal apapun, semua murid memiliki hak yang sama untuk belajar dan mendapat nilai, tidak ada bullying atau semacamnya, berteman tanpa membeda bedakan.

Pertanyaan Lainnya