Jelaskan dalil berorganisasi beserta artinya
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban Anggaprasidi
Berikut ini adalah dalil berorganisasi di dalam Islam yaitu:
1. Surat Al Maidah ayat 2, potongan di dalamnya berbunyi:
وَتَعَاوَنُوا عَلَى الْبِرِّ وَالتَّقْوَى وَلَا تَعَاوَنُوا عَلَى الْإِثْمِ وَالْعُدْوَانِ
“tolong-menolonglah dalam kebaikan dan taqwa, dan janganlah tolong-menolong dalam dosa dan permusuhan”
2. Surat As Saff ayat 4 yang berbunyi:
اِنَّ اللّٰهَ يُحِبُّ الَّذِيْنَ يُقَاتِلُوْنَ فِيْ سَبِيْلِهٖ صَفًّا كَاَنَّهُمْ بُنْيَانٌ مَّرْصُوْصٌ
innallāha yuḥibbullażīna yuqātilụna fī sabīlihī ṣaffang ka`annahum bun-yānum marṣụṣ
Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang di jalan-Nya dalam barisan yang teratur, mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh.
Pembahasan
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia Organisasi adalah kesatuan (susunan dan sebagainya) yang terdiri atas bagian-bagian (orang dan sebagainya) dalam perkumpulan dan sebagainya untuk tujuan tertentu. Di dalam Islam ditekankan untuk selalu mengangkat satu orang pemimpin (amir) ketika melakukan sesuatu, contohnya ketika perjalanan maka harus ada amir safar.
Mengapa demikian? karena di dalam Islam sangat ditekankan tentang persatuan dan kesatuan dalam mencapai suatu tujuan.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang agama Islam agama penyempurna brainly.co.id/tugas/9009433
2. Materi tentang berlomba lomba di dalam kebaikan brainly.co.id/tugas/20978535
3. Materi tentang ayat terakhir yang diterima Rasulullah brainly.co.id/tugas/36207110
Detail jawaban
Kelas: 10
Mapel: Agama
Bab: Al-Qur'an dan Hadis adalah Pedoman Hidupku
Kode: 10.14.4
#AyoBelajar