Ari lari pagi mengelilingi taman sebanyak dua kali dan sampai ke Tempat semula. Jika gaya yang dikeluarkan sebesar 10 N, usaha selama ari berlari sebesar
Pertanyaan
Tempat semula. Jika gaya yang dikeluarkan sebesar 10 N, usaha selama ari berlari sebesar
1 Jawaban
-
1. Jawaban diahviolin
Ari lari pagi mengelilingi taman sebanyak dua kali dan sampai ke tempat semula. Jika gaya yang dikeluarkan sebesar 10 N, usaha selama Ari berlari sebesar ?
Jawaban:
Usaha selama Ari berlari sebesar 0.
Ini karena Ari tidak memiliki perpindahan karena kembali ketempat semual.
Pendahuluan:
Usaha atau kerja adalah energi yang disalurkan gaya ke sebuah benda sehingga benda tersebut bergerak.
Rumus Usaha adalah:
W = F x s
Di mana:
W = usaha (dalam satuan newton meter, Nm atau Joule, J)
F = gaya (dalam satuan newton, N)
S = jarak perpindahan (dalam satuan meter, m)
Pembahasan:
Dalam soal diketahui bahwa:
F = 10 N
S = 0 . Ari tidak melakukan perpindahan karena kembali ke tempat semula.
Ditanya W?
W = F x s
= 10 x 0
= 0 joule
Pelajari lebih lanjut:
Sepeda motor bermassa 125 kg berlaju dengan kecepatan 20m/s lalu dipercrpat menjadi 60m/s dalam waktu 5 sekon. Berapa kah gaya yang di perlukan untuk mempercepat motor ?
https://brainly.co.id/tugas/10863661
Kode: 8.6.1
Kelas: VIII
Mata pelajaran: Fisika
Materi: Bab 1 - Gerak
Kata kunci: Usaha dan Perpindahan